LC9gBUg7QN0V3hwrLd8lmNtvyApY7ArMY1rVEPEw

Lagu Motivasi

 Saat hendak memulai hari yang baru, terkadang kita membutuhkan kata-kata yang penuh semangat. Demikian pula saat jatuh terjerembab dalam kegagalan, kita membutuhkan motivasi yang dapat mengangkat diri dari keterpurukan. Semangat dan motivasi bisa berasal dari dalam diri, bisa pula melalui orang lain atau melalui sarana tertentu. Salah satu sarana tersebut adalah lagu-lagu inspirasional.


Berikut ini daftar lagu Indonesia yang dapat memberikan motivasi, semangat, dan inspirasi bagi pembaca sekalian. Semoga lagu-lagu tersebut mencerahkan hari pembaca.

Motivasi, Semangat, dan Inspirasi

1. Kibarkan Prestasi (Power Metal)

Lagu yang sangat apik digarap oleh band beraliran heavy metal ini menuturkan bagaimana kita tidak boleh hanya berdiam diri dan terlena oleh mimpi tiada berguna. Kita harus memacu langkah untuk berlari dan meraih cita dan prestasi. Tiada waktu yang boleh disia-siakan. Tunjukkan bahwa kita mampu berbuat nyata.

Petikan lirik yang memotivasi:
Oh tunjukkan, buktikan prestasi dirimu.
Oh bentangkan, kibarkan semangat jiwamu.
Oh nyanyikan, dendangkan lagu kemenangan.
Oh bangkitkan, tegakkan harapan masa ke depan.


2. Bara Dadaku (Power Metal)

Satu lagi lagu yang mempesona dari Power Metal yang musiknya menghentak penuh semangat. Judul lagu ini merepresentasikan isi dan makna keseluruhan lagu. Bara yang membara di dada tak pernah padam, semangat bergelora dalam mengejar semua angan dan dalam mendaki tinggi tangga dunia. Halangan ada, namun tak menyurutkan langkah untuk terus maju. Bila khayalan datang menghantui, usir dengan semangat yang ada di dada.

Berikut petikan lirik lagunya:
Takkan henti walau duri-duri menghujam.
Takkan lari bila badai yang menghadang.
Kukayuh langkah kakiku semakin cepat.
Akan kugapai semua keinginanku.


3. Hidup Adalah Perjuangan (Dewa19)

Apa yang terjadi dalam kehidupan manusia tidaklah stagnan. Diri kita yang hari ini berhasil, esok hari bisa terjerembab dalam kegagalan. Sebaliknya, hari ini kita gagal total, esok hari mungkin kita memperoleh hasil yang cemerlang. Untuk itu, tak perlu menangisi apa yang terjadi. Sebab, apa yang menjadi kebenaran hari ini (kegagalan/ keberhasilan kita), mungkin bukan kebenaran untuk esok hari. Kenyataan hari ini bisa jadi berubah total esok hari. Teruslah berjuang sebab hidup adalah perjuangan tanpa henti-henti.

Hidup bukanlah arah dan tujuan (hidup untuk hidup itu sendiri). Hidup adalah sebuah perjalanan. Semua pencapaian dalam hidup bukanlah sesuatu yang datang tiba-tiba dari langit. Semua usaha dan doa berpengaruh dalam keberhasilan atau kegagalan kita. Hidup adalah perjuangan tanpa henti-henti.

Berikut petikan liriknya:
Kemenangan hari ini, bukanlah berarti kemenangan esok hari.
Kegagalan hari ini, bukanlah berarti kegagalan esok hari.


4. Sang Juara (Bondan & Fade2Black)

Dalam sebuah perjuangan, angkatlah dagu kita agar tidak tertunduk layu. Jangan menyerah, jangan mengalah, bangunlah, berjuanglah, bangkitkanlah semangat juang. Luapkan energi terhebat, bersemangatlah, lakukan dengan upaya terbaik hingga keringat membasahi raga. Maju terus, fokuslah pada tujuan, tujukanlah pada pusat sasaran.

Lagu ini menunjukkan semangat juang khas anak muda yang penuh semangat dan tanpa mengenal kata menyerah

Berikut petikan lirik lagunya:
Bangkitkan semangat juangmu hingga membara.
Yakinkan, pastikan inilah puncak segalanya.
Berbanggalah, karena kau adalah....sang juara.

5. Pemenang (Sheila On 7)

Setiap orang memiliki kesempatan yang sama dalam meraih kemenangan dalam sebuah persaingan. Semua sama, tanpa pandang warna kulit atau asal negara. Siapa yang memiliki persiapan dan melakukan yang terbaik memiliki kesempatan untuk menjadi pemenang. Mungkin dalam perjuangan kita mengalami jatuh bangun, itu sesuatu yang biasa terjadi. Bersiaplah untuk bangkit kembali. Mungkin pesaing kita berusaha membuat nyali kita ciut. Jangan sampai terpengaruh, tunjukkan siapa diri kita sebenarnya. Maka bersiaplah, persiapkan dan lakukan yang terbaik.

Berikut petikan lirik lagunya:
Bersiaplah, bersiaplah. Berjuang 'tuk menjadi pemenang. Persaingan di depan semakin berat.

6. Ini Dadaku (Musikimia)

Bangsa Indonesia pernah menjadi bangsa besar di masa lalu. Untuk itu, tidak perlu bersemangat kerdil. Tunjukkanlah semangat baja yang masih menyala di dada kita. Tunjukkanlan kepada dunia bahwa kita bukan bangsa yang lemah. Derapkan langkah ke depan untuk terus berjuang dalam kebersamaan demi mewujudkan mimpi para pendiri bangsa.

Berikut petikan liriknya:
Hei sahabat buka matamu. Derapkan langkah ke depan. Tunjukkan pada dunia, kita bukan bangsa yang lemah. Kita akan berjuang bersama. Tetapkan tekad untuk bersatu.

7. Meraih Mimpi (Gita Gutawa)

Sang aku berjalan untuk meraih cita yang terbentang di depan mata. Tiada ketakutan akan gelapnya malam sebab fajar akan datang menyinari dunia. Jalan yang terbentang masih sangat panjang. Kegagalan mungkin terjadi, namun jika terus berjalan maka mimpi akan menjadi nyata. Selama tetap percaya, maka kekuatan masih ada untuk meraih mimpi dan cita.

Berikut petikan liriknya:
Mimpi kan menjadi nyata, bila ku tetap percaya. Walau rintangan menghalang, kekuatan masih ada.

8. Hadapi Dengan Senyuman (Dewa19)

Apa pun yang terjadi dalam kehidupan kita, marilah dihadapi dengan senyuman. Ikhlaslah dan rela-lah dengan ketentuan yang ditetapkan Tuhan. Semua yang terjadi di dunia biarlah terjadi. Menyerahlah dalam kepasrahan kepada Tuhan. Semua yang ditetapkan Tuhan adalah yang terbaik bagi diri kita. Percayalah semua akan baik-baik saja. Sebab, (ini tidak ada di lirik lagu) manusia hanya berusaha sementara Tuhanlah yang menentukan segalanya.

Berikut petikan liriknya:
Hadapi dengan senyuman. Semua yang terjadi, biar terjadi
Hadapi dengan tenang jiwa. Semua 'kan baik-baik saja


9. Ya Sudahlah (Bondan & Fade2Black)

Saat semua mimpi-mimpi tiada tercapai, janganlah bersedih. Semua akan baik-baik saja. Semua belum selesai. Masih ada perjuangan yang menanti di depan. Masih ada banyak teman yang bersedia membantu dan menyediakan diri mereka untuk melangkah bersama dirimu.

Berikut ini petikan liriknya:
Apapun yang terjadi, ku kan slalu ada untukmu.
Janganlah kau bersedih, cause everything's gonna be ok.


10. Jangan Menyerah (D'Masiv)

Saat engkau sedang menghadapi cobaan yang berat hingga merasa hidup ini tak ada artinya lagi, ingatlah bahwa tidak semua keinginan manusia pasti tercapai secara sempurna. Saat ada cobaan, tetaplah melangkah menjalani kehidupan ini sembari tetap bersabar dan bersyukur atas segala yang terjadi. Jangan menyerah karena Tuhan akan menunjukkan kebesaran dan kuasa-Nya bagi manusia yang tak kenal putus asa.

Berikut petikan liriknya:
Syukuri apa yang ada, hidup adalah anugrah.
Tetap jalani hidup ini, melakukan yang terbaik.
Tuhan pasti 'kan menunjukkan, Kebesaran dan Kuasa-Nya.
Bagi hamba-Nya yang sabar, dan tak kenal putus asa.*

Post a Comment